iklan

Sunday, November 5, 2017

PGSD STKIP PK SINTANG


INTEGRASI PGSD
            INTEGRASI PGSD merupakan sebuah singkatan dari Inisiasi Terpadu Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, dimana kegiatan INTEGRASI ini adalah sebuah kegiatan yang dilaksanakan oleh HMPS PGSD (Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar) dalam rangka untuk memberikan bimbingan kepada mahaiswa/i baru khusunya prodi PGSD mengenai seputar perkuliahan. Sehingga mahasiswa/i baru dapat mengikuti alur perkuliahan dengan baik dan  benar sesuai dengan prosedur yang diberikan oleh kampus.
            Kegiatan INTEGRASI ini sendiri dilaksanakan hanya dua kali pertemuan saja, yaitu dimulai pada tanggal 7 Oktober 2017 (kegiatan pembukaan) dan pada tanggal 4 November 2017 (kegiatan penutup), dalam hal ini kegiatan INTEGRASI ini dibuka dan ditutup oleh Bapak Imanuel Sairo Awang, S.Si, M.Pd selaku Kepala Program Studi PGSD. Kegiatan INTEGRASI juga mengajarkan kepada mahasiswa/i baru bagaimana cara memecahkan masalah, mencari solusi dengan cara berdiskusi dengan anggota kelompoknya.
Adapun jenis kegiatan yang dilaksanakan pada saat INTEGRASI ini, yaitu:
1.      Senam bersama
2.      Penyampaian materi dari Kaprodi, kemahasiswaan, alumni dan juga dari ketua HMPS
3.      Diskusi
4.      Game
Berikut adalah beberapa dokumentasi kegiatan INTEGRASI PGSD 2017




















unggulan

Pidato Tentang Dampak Positif dan Negatif HP

Assalamualaikum wr.wb Selamat pagi dan salam sejahtera untuk kita semua Yang terhormat Camat A.6 Yang saya hormati Kapolsek A.6 Y...

populer